Judul:Mukjizat Surah-Surah Al-Qur'an
Pengarang:Hasan bin Ali as-Saqqaf
Halaman:224
Ukuran:14,8 x 21

Barangkali tidak banyak di antara kita yang tahu Surah Yasin merupakan jantung Al-Qur'an, siapa pun yang membacanya di malam hari maka di pagi harinya Allah mengampuninya. Sedikit sekali mungkin yang mengetahui bahwa Surah al-Waqi’ah dianjurkan oleh Rasulullah saw. untuk dibaca setiap malam agar kita dijauhkan dari kefakiran. Lebih jarang lagi yang tahu bahwa sebelum tidur, Rasulullah saw. menyempatkan diri untuk membaca Surah as-Sajdah dan al-Mulk. Sebagai pengikut Rasulullah saw., apakah kita telah meneladani petunjuk dan praktik kehidupan beliau? Sudahkah kita menjadikan surah-surah Al-Qur'an sebagai wirid kita? Sehingga setiap malam kita membaca Yasin dan al-Waqi’ah. Sebelum tidur, kita juga membaca Surah al-Mulk dan as-Sajdah? Dalam buku ini dihamparkan fadilah atau keutamaan surah-surah Al-Qur'an. Tidak hanya keistimewaan satu atau dua surah, penulis menyajikan kemukjizatan hampir seluruh surah dalam Al-Qur'an. Dimulai dari Surah al-Fatihah sampai an-Nas. Inilah yang membuat buku ini jauh lebih unggul dibandingkan buku-buku sejenis. Menepis anggapan bahwa hadis-hadis yang memuat keutamaan surah Al-Qur'an banyak yang daif, penulis buku ini menyeleksi dengan ketat hadis yang ditampilkan dalam bukunya. Sebagai seorang pakar hadis yang tidak diragukan lagi kredibilitasnya, dia mencantumkan riwayat fadilah surah Al-Qur'an yang berasal dari Rasulullah saw. Hampir seluruh hadis yang disajikannya adalah sahih, kecuali ada beberapa yang hasan. Dengan begitu, kita tidak usah ragu lagi mengamalkan hadis-hadis tersebut. Dimulai dari mewiridkan sejumlah surah Al-Qur'an, lambat laun kita pun semakin dekat dan mencintai Al-Qur'an. Berikutnya, kita pun termotivasi untuk menjadikan Al-Qur'an sebagai bacaan wajib sehari-hari.